Senin, 12 Desember 2011

Motif Bakar Diri Sondang Terkubur

JAKARTA- Sondang Hutagalung, pelaku aksi bakar diri di depan Istana Merdeka, dimakamkan Minggu (11/12) di TPU Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Sondang diantarkan ratusan pelayat yang rata-rata aktivis mahasiswa. Namun demikian, apa motif aksi bakar diri dibawa Sondang ke kubur.
Ahli kejiwaan Dr AndriSpKJ mengaku tidak ada yang bisa memastikan apa yang terdapat di dalam pikiran Sondang ketika melakukan aksi nekatnya tersebut. Keluarga terutama ayah menyatakan penyesalannya akan tindakan almarhum, bahkan ayah Sondang yang bekerja sebagai sopir taksi juga seringkali mengingatkan almarhum agar tidak berdemo karena mengganggu lalu lintas.

Menurut Andri, aksi bakar diri pernah akrab dalam berita beberapa waktu lalu. “Banyak pemuda melakukan hal tersebut karena ‘kecelakaan’ saat mencoba mengancam membunuh diri akibat pertengkaran dengan kekasih,” ujar Andri seperti dikuti Kompas Online, Senin (12/12). “ Kasus-kasus seperti ini sebenarnya lebih bisa dilihat sebagai suatu hal yang banyak berhubungan dengan kondisi gangguan kepribadian ambang (borderline personality disorder),” ujarnya. 

Namun Andri tidk berani menyimpulkan Sondang mengalami gangguan kepribadian. “Tidak ada yang tahu pasti mengapa itu terjadi. Tapi setidaknya dari pikiran pribadi saya sendiri, sebenarnya masih banyak cara lain yang lebih pas untuk mengekspresikan diri atau menyatakan kekecewaan,” ujarnya Sekedar diketahui, Sodang sendiri dikenal rajin dan aktif.  Karnanya ia diberi gelar oleh pihak universitas. kpc

1 komentar:

  1. Universitas Bung Karno memberikan Gelar Sarjana Kehormatan Kepada Alm. Sondang Hutagalung, hal itu pantas diperolehnya. Sosok seperti ini yang seharusnya memberikan pelajaran besar kepada para Generasi Muda, dalam hal ini POSITIF.

    BalasHapus